Pihak Redhat mengakui bahwa untuk pasar desktop itu lebih sulit dibanding pasar server. Mereka pun mengakui terdapat satu nama dominan dalam pasar desktop yang sulit untuk mereka saingi, tetapi pihak Redhat tidak secara gamblang menyebutkan siapakah pihak dominan tersebut.
Hal itulah yang menjadi tandatanya, siapakah pihak dominan yang disebutkan oleh Redhat. Memang benar bahwa Microsoft sangat dominan di pasar desktop, hanya saja dalam keterangannya pihak Redhat mengatakan sulit untuk menopang dan mempertahankan sebuah pasar desktop di Linux. Terlihat rasa pesimisnya dalam menggeser pasar desktop yang sudah ada.
Untuk pasar desktop di Linux ada satu nama yang saat ini sangat dominan yaitu Ubuntu. Beberapa tahun ini perkembangan desktop Ubuntu memang sangat mengagumkan dan mungkin yang terbesar untuk pasar desktop di Linux.
Sehingga sekarang ini kita masih bertanya-tanya, siapakah sebenarnya yang menghalangi Redhat membuat produk tradisional untuk desktop? Microsoft atau Ubuntu kah ?
0 komentar:
Posting Komentar